Cara Membuat Kue Pelangi Isi Pisang

gambar cara membuat kue pelangi pisang rainbow cake

 

 

 

 

 

Bahan :

250 gr tepung beras

    100 ml santan kental

 

    500 ml santan encer

 

    1/4 sendok teh garam

 

    10 buah pisang uli matang

 

    75 gr gula pasir

 

    pewarna merah dan hijau secukupnya

Cara Membuat Kue Pelangi Isi Pisang:

Campur tepung beras, santan cair, gula, dan garam, aduk rata.
Bagi adonan menjadi dua, satu bagian beri pewarna hijau dan satu bagian lagi pewarna merah, aduk rata.
Masak masing-masing adonan di atas api hingga kental dan matang. Angkat.
Ambil selembar daun pisang, olesi dengan minyak goreng.
Letakkan 3 sendok makan adonan (selang-seling) di atas daun, tipiskan lalu letakkan satu buah pisang.
Rapatkan pisang dengan adonan tersebut hingga menyelimuti/ membungkus pisang.
Kukus selama 10 menit hingga matang.

Sumber:http://www.resep-masakanmudah.com/2014/03/cara-membuat-kue-pelangi-isi-pisang.html

Cara Membuat Dendeng sapi

resep lengkap membuat dendeng sapi enak

Bahan – bahan membuat dendeng sapi :

  • Daging Sapi 1/2 (setengah) Kg
  • Bawang Merah 6 siung.
  • Bawang Putih 4 siung.
  • Air Asam 6 sendok makan
  • Jinten 1/2 sendok
  • Ketumbar 5 sendok makan

Cara membuat dendeng sapi :

  • Iris daging sapi secara melebar dan tipis-tipis.
  • Haluskan bawang merah, bawang putih, air asam, jinten dan ketumbar.
  • Campurkan bumbu yang sudah dihaluskan dengan daging yang sudah diiris sampai bumbu merata dan meresap.
  • Jemur daging dibawah sinar matahari hingga kering
  • Jika daging sudah kering, maka daging sudah siap untuk digoreng atau disimpan kedalam plastik.
Jika Anda ingin mengkonsumsi Dendeng, pastikan dendeng sudah dimasak/digoreng sampai matang.
Sumber: http://cararesepmakanan.blogspot.com/2013/05/cara-membuat-dendeng-sapi.html

Cara Membuat Rendang Padang

resep cara membuat rendang

Bahan – bahan dasar Rendang Padang :
– 1 kilogram Daging Sapi
– Santan kelapa secukupnya

Bahan – bahan Rendang Padang yang dihaluskan :
– 1 sendok tek Merica
– 1 ons Cabai merah giling
– 2 ruas Jahe
– 11 siung Bawang putih
– 21 siung Bawang merah

Bahan – bahan Rendang Padang lainya :
– 2 buah Lengkuas yang sudah dimemarkan
– 3 lembar Daun Salam
– 4 lembar Daun Jeruk
– 2 lembar Daun Kunyit yang sudah disobek-sobek
– 3 buah Bunga Pekak
– 3 batang Sereh (memarkan bagian putihnya)

Bahan – bahan Rendang Padang pelengkap :
– 1 sendok makan Air asam
– 1 sendok makan Hati sapi rebus yang sudah digiling sampai halus
– 1 sendok makan Kelapa serundeng giling (kelapa parut di sangrai sampai berwarna coklat setelah itu digiling sampai halus dan minyaknya keluar)
– Gula pasir secukupnya
– Garam secukupnya

Cara Membuat Rendang Padang

1. Ungkep daging sapi dengan mencampurkan Bahan – bahan Rendang Padang yang dihaluskan.  Tunggu sampai air mengering.

2. Tuangkan santan, setelah itu masukkan Bahan – bahan Rendang Padang lainnya, kemudian aduk hingga merata.

3. Aduk santan hingga mendidih dan pastikan jangan sampai santan “pecah”.

4. Kecilkan api, masak sampai daring rendang dan bumbu mengeluarkan minyak.

5. Masukkan Bahan – bahan Rendang Padang pelengkap, kemudian aduk sampai merata.

6. Masak terus sambil sekali-sekali diaduk agar masakan tidak lengket.

7. Masak terus sampai bumbu rendang agak mengerik dan berwarna kecoklatan.

8. Jika air sudah agak mengering segera tatikan api kompor dan angkat masakan anda. Selesai

Sumber: http://cararesepmakanan.blogspot.com/2013/06/cara-membuat-rendang-padang.html

Cara Membuat Opor Ayam

 

resep cara membuat opor ayam enak

Bahan Opor Ayam :
– 1 ekor Ayam
– 1 liter Santan yang sudah diencerkan
– 1/2 liter santang yang masih kental
– 1 batang Sere yang dimemarkan
– 2 lembar Daun Jeruk Purut
– 2 lembar Daun Salam

Bumbu Opor Ayam Yang dihaluskan :
– 4 siung Bawang Putih
– 8 siung Bawang Merah
– 1 sendok teh Ketumbar
– 1/2 jari Lengkuas
– 1/2 sendok teh Jinten
– 5 buah Kemiri
– Garam, Lada dan Gula secukupnya

Memasak Opor Ayam
Sebelum memasak Opor Ayam saya sarankan anda menggunakan panci/alat masak yang terbuat dari stainles steel agar tidak luntur. Karena bumtu yang kita pakai ini berwarna putih.

Cara Membuat Opor Ayam :
1. Bersihkan Ayam, kemudian potong-potong menurut selera Anda, cuci dan tiriskan
2. Tumis bumbu opor ayam yang dihaluskan sampai baunya tercium harum.
3. Tambahkan daun salam, sere dan berikan sedikit vitsin.
4. Masukkan Ayam, aduk sampai rata, biarkan sampai layu setelah itu tambahkan santan encer.
5. Setelah agak surut tambahkan santan yang kental
6. Tunggu sampai Ayam empuk/lunak. Jika sudah segera matikan kompor dan Angkat masakan Anda.

Untuk mendapatkan rasa yang sempurna, sajikan Opor Ayam yang baru matang. Tambahkan sedikit bawang goreng diatasnya, atau sesuai selera Anda

 

Sumber: http://cararesepmakanan.blogspot.com/2013/07/cara-membuat-opor-ayam-yang-enak.html

Resep Membuat Gulai Kambing

 

resep gulai kambing

Bahan Membuat Gulai Kambing :
1/4 kg daging kambing
1/2 liter santan
1 batang daun bawang yang sudah diiris
1 batang serai yang sudah dimemarkan terlebih dahulu
1 lembar daun salam
3 sendok makan minyak untuk menumis
1 lembar daun kunyit

Bumbu yang akan dihaluskan :
1 cm jahe1/2 sendok teh ketumbar
1/4 biji pala, parut
2 cm kayu manis
5 butir kemiri, sangrai
1/4 sendok teh jinten
25 gram cabai merah keriting
1 1/2 cm kunyit
2 cm lengkuas
4 butir bawang merah
5 siung bawang putih
1/2 sendok makan garam
50 ml air

Jika semua bahan – bahan gulai kambing diatas sudah komplit, maka saatnya kita menuju ke proses pembuatan gulai kambing istimewa.

Cara Membuat Gulai Kambing :
1. Hal yang harus anda lakukan pertama adalah memotong daging kambing sesuai dengan selera anda.
2. Setelah itu haluskan semua bahan bumbu yang dihaluskan dengan menggunakan sebuah mesih blender/mesin penghalus bumbu.

3. Panaskan wajan anda, kemudian tuangkan sedikit minyak ke dalamnya dan masukkan bumbu yang dihaluskan tadi.
4. Tambahkan juga beberapa serai, daun salam dan daun kunyit ke dalamnya dan tumis sampai berbau harum.

5. Masukkan daging kambing yang sudah anda potong-potong tadi. Aduk sampai merata, dan biarkan sekitar 10 sampai 15 menit.

6. Tuangkan santan dan aduk-aduk sampai merata.
7. Masak sampai santang mendidih dan jangan lupa untuk mengaduknya terus agar santan tidak pecah.
8. Masukkan irisan daun bawangnya, aduk sampai merata dan matang.
9. Tuangkan gulai kambing ke dalam mangkuk saji dan anda bisa menambahkan sedikit bawang goreng.
10. Sajikan gulai kambing selagi masih panas.

Sumber: http://cararesepmakanan.blogspot.com/2013/09/resep-membuat-gulai-kambing.html

Cara Membuat Kue Cubit

resep kue cubit enak

 

Bahan-bahan kue cubit :
– 150 gram gula pasir
– 3/4 baking powder
– 4 butir telur ayam
– 300 gram tepung terigu merk apa saja
– 50 gram margarin yang sudah cair
– 1/4 vanili
– 50 gram coklat meses
– 100 ml air

Cara membuat kue cubit :
1. Kocok telur dan gula sampai kental
2. Masukan ayakan tepung terigu dan baking powder, aduk sampai rata.
3. Panaskan cetakan kue cubit dengan mentega, kemudian tuangkan adonan dlm cetakan.
4. Taburkan meses setelah kue terasa sudah matang
5. Tutup cetakan, diamkan sampai matang kemudian angkat.
6. Selesai

Sajikan saat masih hangat untuk mendapatkan rasa yang enak dan lezat. Menyajikan makanan kue cubit saat hangat juga dapat memberikan keharuman rasa yang akan tercium oleh hidung kita. karena jika sudah dingin, bau harum dari kue cubit ini sudah tidak seharum pada saat kue masih panas.

Sumber:http://cararesepmakanan.blogspot.com/2014/03/cara-membuat-kue-cubit-yang-enak.html

puisi pendidikan

Andai Aku Rajin Belajar
Rusdi Ngarpan Suryapati

Andai aku rajin belajar….
Aku akan jadi orang pintar
Begitu kata orang-orang terpelajar
Aku akan jadi guru bermutu
Itu kata orang-orang di sekelilingku
Aku akan jadi pengarang lagu merdu
Kata ibuku yang selalu menyanyi untukku

Andai aku rajin belajar….
Aku tidak akan jadi orang bodoh
Tak tahu apa itu benar atau salah
Tak mengerti serius atau hanya seloroh
Aku tidak akan jadi pemungut sampah
Tak dimaki orang dengan sumpah serapah
Tak dihina anak-anak karena lusuh
Dikira maling barang rongsokan, sedih

Andai aku rajin belajar….
Aku akan jadi penulis tenar
Tak seperti air masuk mulut lalu keluar
Aku akan jadi pohon jati kekar
Tak seperti pohon pisang
Sekali berarti setelah itu mati
Tak berguna sama sekali bagai mimpi

Andai aku rajin belajar….
Aku tak akan tinggal kelas
Aku tak akan bodoh terus-menerus
Aku tak akan kena marah dari guru
Aku tak akan dapat nilai merah
Entah apa lagi yang kudapat

Andai aku rajin belajar….
Aku akan jadi siswa pintar
Aku kaan jadi mahasiswa terpelajar
Aku akan jadi pemimpin negara besar
Aku akan jadi pemersatu negeri, bersinar

Sayang, aku hanya berandai-andai
Sementara aku tetap malas belajar
Tak mau buka buku agar pintar
Tak mau membuka mata demi cita
Orang pun terlanjaur percaya

Aku hanya orang-orang bodoh
Tak tahu apa itu belajar
Tak tahu apa itu pintar
Tak mengerti apa itu terpelajar
Aku sudah tak tahu apa itu….
Belajar
Andai dulu aku rajin belajar

sumber : http://www.karyapuisi.com/2012/10/puisi-pendidikan-anak-andai-aku-rajin.html

Cara Berjilbab yang Benar Menurut Al-Quran dan As-Sunnah

Cara Berhijab (Berjilbab) yang Benar Menurut Al Qur’an dan As Sunnah

Assalamu’alaikum saudariku dalam Islam …

(00:18) Saya ingin mencoba menjadikan video ini sedetail mungkin insya Alloh, terutama bagi saudari-saudariku yang berjilbab dengan cara yang keliru sehingga menimbulkan kebingungan bagi saudari-saudari kita yang lain.

(00:27) Hijab (Jilbab) bukan sekedar selembar kain yang ditutupkan di atas kepala. Hijab bukan semata-mata penutup rambut seperti dianggap oleh banyak saudari dalam Islam. Pemahaman tentang hijab yang demikian adalah SALAH.

(00:36) Jenis “Hijab” (Jilbab) yang dipakai oleh kebanyakan saudari kita dalam Islam BERTENTANGAN dengan apa yang diperintahkan oleh Alloh dan utusan-Nya Shalallahu ‘alaihi wa Sallam kepada muslimah!

(00:44) Berikut ini adalah praktik haram yang telah berkembang luas saat ini di antara para muslimah…

(00:48) Jadi saudariku, jika kalian merasa telah menjalankan salah satu dari daftar haram dalam berjilbab berikut, segeralah mengubahnya, dan takutlah kalian terhadap Alloh!

1. ADA SEBAGIAN RAMBUT YANG TIDAK TERTUTUP

2. TELINGA ATAU SEBAGIAN TELINGA TERLIHAT

3. GIWANG TERSEMBUL DARI BALIK KAIN KERUDUNG

4. LEHER TIDAK TERTUTUP SELURUHNYA

5. DADA TIDAK TERTUTUP SAMA SEKALI ATAU HANYA TERTUTUP SEBAGIAN OLEH KAIN KERUDUNG

6. KAIN KERUDUNG DAN/ATAU PAKAIAN TIPIS SEHINGGA TEMBUS PANDANG

7. MENGENAKAN MAKE-UP

8. MENCABUTI BULU ALIS

9. MENGENAKAN WEWANGIAN (PARFUM)

10. MEMPERLIHATKAN PERHIASANNYA DARI BALIK HIJAB (MIS. KALUNG)

11. MEMPERLIHATKAN KAKINYA

12. MENGENAKAN PAKAIAN ALA BARAT ATAU PAKAIAN WANITA KAFIR DENGAN MENGENAKAN KERUDUNG

13. MENGENAKAN CELANA PANJANG / CELANA KETAT SEHINGGA MEMBENTUK LEKUK-LEKUK TUBUH

14. PAKAIANNYA TIDAK SELARAS DENGAN KESEDERHANAAN JILBAB/ABAYA

15. MENYASAK TINGGI ATAU MENYANGGUL RAMBUTNYA DI BALIK KAIN KERUDUNG SEHINGGA MENYERUPAI “PUNUK UNTA” ATAU IA MELETAKKAN SESUATU DI BALIK KAIN KERUDUNGNYA YANG MENYERUPAI “PUNUK UNTA”

16. ABAYA/GAMIS YANG DIKENAKAN TERLALU BANYAK HIASAN (PITA, PAYET, DAN BERBAGAI HIASAN LAINNYA)

17. WARNA HIJABNYA TERLALU CERAH SEHINGGA MENARIK PERHATIAN LAWAN JENIS

18. LENGAN DAN/ATAU PERGELANGAN TANGANNYA TERLIHAT

19. MENGENAKAN ALAS KAKI HAK TINGGI ATAU ALAS KAKI YANG MENIMBULKAN SUARA

20. BERJALAN DENGAN CARA YANG DIBUAT-BUAT AGAR MENARIK

(02:31) Jika kalian mempraktikkan salah satu dari poin-poin yang disebutkan, segera hentikan karena adalah kewajiban bagi kalian untuk menghentikannya, karena sekarang kalian sudah tahu bahwa apa yang kalian lakukan adalah salah!

(02:39) ….dan jika kalian tidak melakukan salah satu dari poin itu, maka Alhamdulillah!!

(02:44) Tapi harap diingat saudariku, adalah kewajiban bagi kita untuk membantu dan menyarankan untuk kebaikan satu sama lain ketika seseorang melakukan kesalahan yang dilarang dalam agama kita.

(02:52) Semoga Alloh melindungi kita dan memelihara kita di jalan yang lurus. AminYa Mujibas Saliem!!

Sumber dariUmmu JauzadanUmmu Jundi Abdullah
[az-zahra jundullah]

sumber : http://shoutussalam.com/2012/05/cara-berjilbab-yang-benar-menurut-alquran-dan-assunnah/

Doa Doa Saat Berwudhu dan Tata Cara Wudhu Lengkap

Doa Doa Saat Berwudhu dan Tata Cara Wudhu Lengkap

-Doa Doa Saat Berwudhu dan Tata Cara Wudhu Lengkap-

Doa Sebelum Wudhu

Allaahummagh firlii dzanbii wawasi’ lii fiidaari wabarik lii fii riqii.
Artinya:
“Ya Allah,ampunilah dosaku,lapangkanlah rumahku dan berkahilah riqziku”

Doa membasuh dua telapak tangan saat berwudhu :

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمنِ الرَّحيمِ

اَلْحَمْدُ ِللهِ الَّذِي جَعَلَ اْلمَاءَ طَهُوْرًا

Bismillahirrahmanirrahim
Allhamdulillahi ladzii ja’alal maa’a thohuuraa.

Artinya: Dengan nama Allah yang Maha Pemurah Lagi Maha Penyayang. Segala Puji bagi Allah yang menjadikan air itu suci.

Doa ketika berkumur saat berwudhu :

اَللَّهُمَّ اَسْـقِـنِى مِنْ حَوْضِ نَبِيِّكَ مُحَمَّدٍ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ كَأْسًا لاَ أَظْمَأُ بَعْدَهاَ أَبَدًا

Allaahumma asqinii min haudi Nabiyyika Muhammadin shallallaahu ’alaihi wasallama ka’san azhma’u ba’dahu abadan.

Artinya: Ya Allah, curahkan segelas air dari telaga Nabimu Muhammad SAW yang tidak akan kehausan setelah itu selama-lamanya.

Doa membersihkan hidung (istinsyaq dan beristintsar) saat berwudhu :

اَللَّهُمَّ لاَ تَحْرِمْنِى رَائِحَةَ جَـنَّتِكَ

Allaahumma arrihni raa-ihatal jannati

Artinya: Ya Allah, janganlah Engkau haramkan aku mencium harumnya surgaMu.

Niat Berwudhu saat membasuh muka

Nawaitul wudhuu-a liraf’il hadatsil asghari fardhan lillaahi ta’la
Artinya:

”Saya berniat wudhu’untuk membersihkan dari hadas kecil sebagai kewajiban karena Allah Yang Maha Tinggi”

Doa ketika membasuh muka setelah niat berwudhu :

اَللَّهُمَّ بَيِّضْ وَجْهِى يَوْمَ تَبْيَضُّ وُجُوْهٌ وَتَسْوَدُّ وُجُوْهٌ

Artinya: Ya Allah! beri cahaya di wajahku pada hari bercahaya.

Doa mencuci tangan kanan saat berwudhu :

اَللَّهُمَّ اَعْطِنِى كِتاَبِى بِيَمِيْنِى وَحَاسِبْنِى حِسَاباً يَسِيْرًا

Allaahumma a’yinii kitaabii biyaminii waahaasibnii hisaabaan yasiiraa.

Artinya: Ya Allah! berikanlah kepadaku kitabku dari sebelah kanan dan hitunglah amalanku dengan perhitungan yang mudah.

Doa mencuci tangan kiri saat berwudhu :

اَللَّهُمَّ لاَ تُعْطِنِى كِتاَبِى مِنْ يَساَرِىْ وَ لاَ مِنْ وَرَاءِ ظَهْرِىْ

Allaahumma laatu’thinil kitaabiii bi syimaalii wa laa min waraa-i dhahri

Artinya: Ya Allah! aku berlindung denganMu dari menerima kitab amalanku dari sebelah kiri atau dari sebelah belakang.

Doa membasahi kepala saat berwudhu :

اَللَّهُمَّ حَرِّمْ شَعْرِيْ وَبَشَرِيْ مِنَ النَّارِ وَاَظِلَّنِي تَحْتَ عَرْشِكَ يَوْمَ لاَ ظِلَّ اِلاَّ ظِلُّكَ

Allaahumma harrim sya’rii ’alan naari wazhillanii tahta ’arsika yauma laazhilla illaa zhilluka.

Artinya: Ya Allah, haramkan rambutku dan kulitku dari neraka dan lindungilah aku dari ArsyMu pada hari tidak ada perlindungan kecuali perlindunganMu.

Doa membasuh dua telinga saat berwudhu :

اَللَّهُمَّ اجْعَلْنِي مِنَ الَّذِيْنَ يَسْتَمِعُوْنَ اْلقَوْلَ فَيَتَّبِعُوْنَ أَحْسَنَهُ

Artinya: Ya Allah, jadikanlah aku termasuk orang-orang yang mendengarkan kata dan mengikuti sesuatu yang terbaik.

Doa membasuh dua telapak kaki saat berwudhu :

اَللَّهُمَّ ثَبِّتْ قَدَمَّي عَلَى الصِّرَاطِ يَوْمَ تَزِلُّ فِيْهِ اْلاَقْدَامُ

Artinya: Ya Allah, mantapkan kedua kakiku di atas titian (shirothol mustaqim) pada hari dimana banyak kaki-kaki yang tergelincir.

Doa setelah berwudhu :

Asysy hadu an laa illaaha illallaah wah dahulaa syarikalah waasyhadu anna muhammadan ’abduhuu wa rarasuuluhuallaahum maj ’alnii minat tawaabiina waj’alnii minal mutathahhitiina waj:alnii min ’ibaadikash shaalihiin.

Artinya:
”Saya bersaksi bahwa tiada Tuhan selain Allah Satu-satu-Nya,tiada sekutu bagi-Nya Dan Saya bersaksi bahwa Muhammad adalah hamba-Nya dan utusan-Nya.Yaa Allah,jadikanlah saya termasuk orang-orang yang bertaubat dan jadikanlah aku termasuk orang-orang yang suci dan jadikanlah saya termasuk orang-orang yang shalih.”

Video di bawah bisa merepresentasikan tata cara berWudhu yang lengkap :

Berikut Detail Cara Berwudhu Lengkap:

1].Berniat wudhu (dalam hati) untuk menghilangkan hadats.

2].Mengucapkan basmalah (bacaan bismillah Wajib).

3].Membasuh dua telapak tangan sebanyak 3 kali.

4].Mengambil air dengan tangan kanan kemudian memasukkannya ke dalam mulut dan hidung untuk berkumur-kumur dan istinsyaq (memasukkan air dalam hidung). Kemudian beristintsar (mengeluarkan air dari hidung) dengan tangan kiri sebanyak 3 kali.

5].Membasuh seluruh wajah dan menyela-nyelai jenggot sebanyak 3 kali.

6].Membasuh tangan kanan hingga siku bersamaan dengan menyela-nyelai jemari sebanyak 3 kali kemudian dilanjutkan dengan yang kiri.

7].Menyapu seluruh kepala dengan cara mengusap dari depan ditarik ke belakang, lalu ditarik lagi ke depan, dilakukan sebanyak 1 kali. Dilanjutkan menyapu bagian luar dan dalam telinga sebanyak 1 kali.

8].Membasuh kaki kanan hingga mata kaki bersamaan dengan menyela-nyelai jemari sebanyak 3 kali kemudian dilanjutkan dengan kaki kiri.

Semoga bermanfaat!
sumber : http://kumpulandoa-2j.blogspot.com/2013/04/doa-doa-saat-berwudhu-dan-tata-cara.html

Lewat Tasbih

Kamar itu terlalu pengap untuk Reina melepas lelah hatinya, mungkin esok bisa ia nikmati kesejukkan pagi yang menentramkan hatinya nanti.
“Allah sangat mencintaiku daripada dirimu.” Itulah kutipan terakhir yang Reina tulis dinote laptopnya..
Hari ini dia mendapatkan status terbaru dari kekasihnya yang tadi siang baru saja meninggalkannya untuk alasan yang sangat tak masuk akal bagi Reina.Tapi Reina tak ingin terlalu memperdulikan masalah itu, karena sebelumnya ia tahu kekasihnya memang tak baik.
“Hhooaamm, ngantuk ah.. Good bye boy, I don’t care with you .” sambil menutup lapotop kesayangannya Reina pun mulai memejamkan matanya.
Mungkin kekasihnya akan menyesal karena telah meninggalkan perempuan yang sangat sangat berbeda .
Gadis berjilbab, cantik, sholeh dengan segala keindahan dan kelembutannya yang hanya laki-laki tertentu yang mampu melihat keindahnnya.Pagi pun membangunkan Reina dengan kesejukan yang berlinang dihatinya..
“Astagfirullahalazim telat bangun gue!” Reina bergegas mandi dan merapikan segala sesuatunya segera berangkat ke kampusnya..

Dia tancap sepeda motornya dengan kecepatan yang lumayan tinggi, tapi sayangnya sepeda motornya tidak mendukung bannya tertusuk paku, Reina pun terpaksa berhenti.
“Masya Allah, ada apa ? Udah telat banget ini.” Reina panik sambil melihat jam tangan yang terus saja bergulir menunjukkan jam 7 lewat.
Reina merasa bingung hingga akhirnya ia putuskan untuk tidak kekampus dan ia terduduk ditrotoar sambil menikmati udara pagi yang masih sejuk dan mencoba menghubungi ayahnya yang sudah 15 menit tidak mendapat jawaban dari seberang sana. Reina tidak mungkin berangkat jika sepeda motornya ditinggal dipinggir jalan tanpa banyak kendaraan yang lalu lalang.
Jalanan ini memang tidak terlalu banyak dilewati kendaraan, hanya beberapa kendaraan dari komplek perumahan ini saja yang lewat .Reina membuka botol minum yang ia bawa, tenggorokannya mencekitnya dengan dahaga.
“Assalamualaikum..” Suara berat dan lembut itu menyapa Reina dari belakang, Reina terkejut sampai membuat minuman ditangannya tumpah ke jilbabnya.
“Aduh maaf maaf dik, kalau mengejutkan” Laki-laki itu pun jadi salah tingkah begitupun Reina, Reina langsung bergegas dari duduknya dan langsung berdiri refleks.
“Waalaikumsalam, gapapa kok ka.” Belum sempat ia menyelesaikan omongannya ia sudah terpana oleh laki-laki yang terlihat sangat alim, dewasa, lembut, dan tampan.
“Subhanallah.” Gumam Reina, dan ia langsung tersadar setelah tangan laki-laki itu melambai dihadapan mukanya “Astagfirullahalazim, maaf maaf ka. Ada apa ya ka?” Reina langsung mengalihkan pandangannya sambil membenarkan jilbabnya.
“Ada yang bisa saya bantu ngga? Abis kayanya lagi kebingungan nih.” Laki-laki itu mencari apa yang membuat perempuan ini terlihat bingung, dan akhirnya ia menemukan sebabnya.
“Ooh bannya bocor, disitu ada tukang tambal ban tuh, jalan sebentar mau ?” Reina hanya mengangguk, dan mengikuti lelaki ini dari belakang, hingga sampailah mereka di tempat tambal ban.Disana Reina hanya duduk terdiam sambil sesekali melirik jam tangan miliknya, lelaki itu pun juga berada disebelahnya lalu lelaki itu berdiri dan pamit pergi kepada Reina.
“Eh kamu mau kemana ?” Tanya Reina dengan sigap.
“Saya ada kelas , saya harus ke kampus. Maaf tidak bisa menemani. Assalamualaikum.” Tanpa sempat Reina mengucapkan terima kasih laki-laki itu sudah membalikkan badan dan setengah berlari meninggalkan Reina. “Waalaikumsalam” Ucap Reina dalam selirih suaranya.
Entah mengapa setelah laki-laki itu meninggalkannya, jantung Reina berdetak tidak karuan gelisah langsung melanda dirinya, dia menemukan tasbih yang terjatuh didekat kakinya Reina langsung meraih benda itu dan digenggam kuat-kuat oleh Reina, percuma saja ia memanggil lelaki itu keburu menghilang dari pandangan.
Disalah satu sisi dari biji tasbih itu terukir inisial ‘MR’, ia pun kembali kerumah otaknya selalu mencoba mengingat wajah laki-laki sholeh yang menggetarkan jiwa tersebut.

Dikamar ia bercermin dan tetap saja otaknya mencari memori yang tadi pagi terjadi.
“Ya Allah, mengapa aku? Tidak boleh aku membayangkan seseorang yang bukan muhrimku.”
Reina meletakkan tasbih itu diatas meja rias ia juga melepas jilbabnya dan merebahkan diri, karena terlalu lelah berjalan bersama laki-laki melembutkan jiwa tadi.
****

2 Tahun kemudian semenjak kejadian dipagi hari yang lalu.
Seperti biasa Reina menjalankan hari-harinya, namun beberapa minggu ini ia sangat sibuk mempersiapkan acara baksos dan tafakur alam yang diadakan kampusnya untuk beberapa minggu nanti.
“Na, bengong aja sih ah ayolah bantu-bantu deadline nih. Nanti ka Raihan mau dateng.” Khaira menyadarkan sahabatnya dari lamunan yang menghanyutkan Reina.
“Ka Raihan siapa?”
“Itu kakak mentor dari UI. Makanya ayo jangan ngeliatin tasbih aja,tasbih tuh dibuat zikir bukan diliatin aja.”

Reina tiba-tiba saja teringat pemilik tasbih berinisial ‘MR’ itu ia mencoba untuk mengingat wajah itu tapi otaknya menyamarkan wajahnya sehingga ia mengabaikannya, tasbih itu selalu menemaninya selama 2 tahun belakangan ini, ia selalu berzikir dengan tasbih itu .
“Ah bawel banget sih best friend gua ini hehe, yaudah dilanjutin lagi nih.” Khaira hanya menggeleng-gelengkan kepala, dan Reina sibuk dengan aktifitasnya melupakan sejenak tentang pemilik tasbih itu.
Sore ini, ada seminar islami dikampus Reina.

Reina menjadi panitia dalam acara ini, ia sangat sibuk hari ini.
“Reina, nanti yang nyambut ka Raihan kamu aja yah.” Dosen Reina menyuruh Reina yang baru saja melepas lelahnya .
“Saya pak ? memang tidak ada yang lain ?”
“Panitia humas sedang menjemput penceramah lainnya, Cuma kamu yang bapak liat tidak sedang sibuk. Bisa yah?” Reina pun hanya mampu menganggukan kepala dan menghabiskan minumnya yang baru setengah ia tenggak tadi, handphone-nya berdering ..
“Rei, ka Raihan udah mau nyampe di depan masjid kampus tuh, cepet kesana yah.” Khaira langsung menutup telponnya.
“Kebiasaan banget sih, nelpon ga ngucap salam nutup juga ga pake salam.” Reina menghela nafas dengan membetulkan jilbabnya yang hampir berantakan dan memulai langkahnya untuk menuju tempat yang Khaira bilang tadi.

Entah apa yang Reina pikirkan, ia berjalan dengan perasaan yang sangat tidak karuan jantungnya berdebar-debar langkahnya langsung sedikit dipercepat.
“Masya Allah, kenapa jantung aku jadi dag dig dug gini kaya mau nyambut presiden aja sih ih.” Reina berbicara sendiri dengan hatinya.

Sesampainya didepan masjid, ia menunggu rombongan dari UI yang mau datang itu..
“ Loh mana katanya mau nyampe, udah 5 menit gue disini. Jangan-jangan Khaira salah ngasih informasi lagi.” Reina langsung mengambil handphone-nya namun sebelum ia menekan tombol call….
“Assalamualaikum, dik Reina yah ?” Reina langsung terkejut.
“Waalaikumsalam, ya ampun kakak ngangetin aja. Ka Raihan yah?”
“Iya maaf yah nganggetin, udah lama nunggunya ? maaf tadi kami ada sedikit masalah sama mobilnya.”
“Iya gapapa kok ka, yasudah kakak dan yang lainnya sudah ditunggu di aula kampus, mari saya antar.” Reina memperhatikan lelaki ini ia merasa tidak asing dengan lelaki yang ada dihadapannya.
“Saya ngga asing sama wajah kakak deh, apa kita pernah bertemu sebelumnya?” Tanya Reina penasaran, dan laki-laki itu pun ternyata juga merasakan hal yang sama dengan Reina.

Namun Raihan hanya terdiam sambil mengingat-ingat apakah ia pernah bertemu dengan Reina.
“Aahh udahlah mungkin banyak yang mukanya kayak kakak hehe.” Reina mengalihkan pandangannya lalu Reina dan rombongan Raihan langsung menuju ke aula untuk diadakan mentoring dan seminar itu.

Setelah setengah jam berlalu di acara seminar tersebut, Reina memperhatikan Raihan yang sedari tadi berbicara depan umum dengan kelembutan suara yang menggema se-aula tersebut.
“Subhanallah, laki-laki itu ga cuma tampan, tapi imannya juga insya Allah kuat. Calon imam idaman bangeett.” Mata Reina langsung berdelik ke arah Khaira yang sedang setengah kehilangan sadar memperhatikan laki-laki yang disambut oleh Reina itu
“Masya Allah, Irraa.. tidak boleh kamu membayangkan laki-laki yang belom mahram.” Reina menepuk pundak Khaira.
“Astagfirullahalazim, khilaf aku Na. Hehe, abis mempesona banget si ka Raihan, nyesel aku kenapa bukan aku yang menyambutnya tadi.”
“Husshh, istigfar ah kamu..”
Khaira hanya tersenyum kecil dan memeluk sahabatnya itu.

Setelah satu jam, acara itu pun selesai bertepatan dengan azan maghrib..
“Reina Khaira, bapak boleh minta tolong lagi?” Suara pak Abdul mengejutkan Reina dan Khaira yang baru saja selesai sholat dan keluar dari Musholla.
“Masya Allah si bapak bikin kaget aja, iya ada apa pak?” Tanya Reina sambil merapihkan jilbabnya yang membuat dirinya semakin cantik.
“Tolong antarkan oleh-oleh ini kepada Raihan yah, dia ada di aula bapak tidak sempat bertemu karna bapak harus cepat pulang, tolong yah kamu antarkan.”
“ Oh baik pak, tenang dan beres.” Khaira mengacungkan jempolnya dan menarik tangan Reina untuk segera ke aula.
“ Tunggu-tunggu. Tolong sampaikan permintaan maaf dan salam bapak yah kepada nak Raihan.”
“ Siap pak, kami pergi dulu yah pak. Assalamualaikum.” Setelah itu mereka pun langsung menuju aula.

Di ruang tunggu disitu hanya ada Raihan dan kedua temannya..
“Assalamualaikum..” Sapa Reina saat membuka pintu aula.
“Waalaikumsallam.” Jawab Raihan dan kedua temannya.
“Boleh kami masuk?” Khaira langsung memasang tampang charmingnya.
“Ya silahkan, ada apa yah?” Tanya Fahri.
“Maaf menganggu, kami ingin mengantarkan titipan dari pak Abdul untuk kakak-kakak.” Khaira menyodorkan kotak yang lumayan berat itu kepada Fahri namun langsung diambil alih oleh Raihan.
“Sini biar saya saja yang membantu.” Tanya Fahri yang hampir meluluhkan Khaira itu.
“ Kata pak Abdul maaf tidak bisa bertemu dengan kakak karna beliau ada keperluan mendadak dan beliau menitip salam, semoga kakak-kakak tidak bosan berkunjung ke kempus kami.” Jelas Reina panjang lebar.
“ Oh iya tidak apa-apa. Salam balik juga ke pak Abdul.” Raihan pun tersenyum, dan seketika Reina pun tidak asing dengan senyuman itu tapi ia tidak terlalu menghiraukan itu.
“Baiklah, kami pamit pergi dulu. Assalamualaikum..” Reina dan Khaira pun membalik badan.
“Waalaikumsallam.” Baru beberapa Reina dan Khaira melangkah, Raihan melihat sebuah tasbih yang terjatuh dari tas Reina, dan tasbih itu tidak asing baginya, dia sigap meraih tasbih yang terjatuh itu.
“Dik Reina.” Raihan memanggil, dan Reina membalikkan badan jilbabnya setengah melayang karna tertiup angin, wajahnya sangat berseri-seri karena sering terkena air wudhu.

Jantung Raihan seketika berdegup kencang melihat begitu indahnya perempuan sholehah berada di hadapannya. “Subhanallah, betapa indahnya perempuan ini. Apakah ia jodohku?” Raihan berbicara lirih, mungkin hanya dirinya dan Allah swt yang mendengarnya.
“Iya ada apa yah ka?” Reina pun menghampiri Raihan yang teraku sejenak.
“ Ini tasbih kamu jatuh.” Raihan gugup, dan mengulurkan tasbih itu kepada Reina.
“Masya Allah, iya makasih yah kakak.” Tatapan Raihan semakin membuat Reina bingung, Raihan meneliti tasbih yang dipegang Reina tersbut.
“Ada apa ka? Ada yang aneh sama tasbih ini?”
“Coba kamu lihat bagian biji yang paling pertama ada ukiran inisial MR ngga?”
“ Iya ka ada, kenapa?” Tanya Reina yang semakin membuat jantungnya berdetak cepat kini.
“ Subhanallah, berarti benar itu milik saya yang pernah hilang 2 tahun lalu.” Reina tercengang, dan mencoba mengingat kejadian 2 tahun lalu sejak tasbih itu ia dapatkan dari laki-laki yang menolongnya itu.
“Ooohh berarti kakak yang menolong aku yah pas ban motor aku bocor?” Sekarang giliran Raihan yang mengingat-ingat.

Setelah ingat Raihan pun tertawa kecil yang membuat Reina pun tersenyum.
“Pantes aku ngga asing ngeliat kakak, ternyata memang kita pernah ketemu. Memang MR itu apa ka?”
“Itu inisial nama saya Muhammad Raihan.”
Disisi lain Khaira dan Fahmi hanya tercengang melihat mereka yang tiba-tiba saja akrab, mereka berdua pun jadi ikut tertawa.
Pertemuan yang tidak sengaja itu ternyata mengakrabkan mereka.

6 bulan kemudian, Reina diwisuda dengan gelar sarjana ekonominya.
Setelah Reina keluar dari aula, ia setengah berlalri kecil untuk berjumpa dengan orang tuanya tiba-tiba pundak Reina merasa sakit karena telah bertabrakan dengan seseorang yang juga sedang berlari.
“Reina.” Suara itu membuat Reina mengurungkan niat untuk mengeluarkan amarahnya, Reina langsung menaikkan mukanya.
“Ya Allah, kak Raihan? Kok bisa disini ?” Reina dan Raihan terlihat semeringah dan merona kedua pipi insan ciptaan Allah wa ajalla ini.
“Iya adik kakak juga lagi diwisuda, wah selamat yah udah jadi sarjana.”
“Iya makasih ka.” Tiba-tiba suasana menjadi hening seketika mereka saling salah tingkah, dan akhirnya Raihan mengutarakan isi hatinya.
“Rei, boleh aku berbicara suatu hal yang sedikit pribadi?”
“Iya ka ada apa?”
“Heemm, bolehkah aku mengenalmu lebih dekat dan insya Allah bisa menjadi imammu nanti jika kau izinkan?” Perasaan Reina menjadi tidak karuan rasa bahagia yang hari ini ia dapatkan tertumpuk dihati dan pikirannya membuat bibirnya kelu dan kaku.
Dan sekarang yang ia bisa lakukan hanya menganggukan kepala dan tersenyum kepada laki-laki idaman yang kini ada dihadapannya…

Sumber: http://www.lokerseni.web.id/2012/05/cerpen-islam-lewat-tasbih.html

 

Featuring WPMU Bloglist Widget by YD WordPress Developer